Resep dan Cara Membuat Martabak Manis Mini Enak Sekali
Resep dan Cara Membuat Martabak Manis Mini Enak Sekali. Inilah informasi terkini tentang resep dan bagaimana cara mudah membuat Martabak Manis Mini dari situs WartaSolo.com. Kali ini, kami tim WartaSolo akan menjelaskan bagaimana cara membuat Martabak Manis Mini, dan apa saja bahan yang dibutuhkan. Barangkali saja diantara Anda ada yang membutuhkan resep cara mudah membuat martabak manis mini.
Anda bisa mempraktekkan sendiri untuk membuat Martabak Manis Mini di rumah, bersama keluarga, teman atau sahabat. Selain caranya yang mudah dan jelas, bahan-bahan untuk membuat resep Martabak Manis Mini ini mudah didapatkan di sekitar kita.
Sebelumnya juga pernah kami hadirkan berbagai resep masakan istimewa, seperti resep sop buntut sapi dan cara membuat pizza sosis keju yang juga bisa Anda coba di rumah.
Berikut ini adalah resep Martabak Manis Mini dan langkah-langkah cara membuatnya yang dikutip dari laman Vemale.com. Kita mulai dahulu dari bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Martabak Manis Mini.
Bahan-bahan:
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 1/4 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 50 gram gula pasir
- 200 ml air
- 1/2 sdt ragi instan
- 1/4 soda kue
- 1 sdm margarin, lelehkan
- 1 butir telur, kocok lepas
Bahan untuk isian:
- Margarin untuk olesan
- Meises cokelat secukupnya
Cara Membuat Martabak Manis Mini:
- Ayak tepung terigu dan baking powder.
- Campur tepung, baking powder, 1/2 bagian gula pasir dan garam. Aduk hingga rata.
- Tuang air sedikit demi sedikit sambil terus dikocok pelan selama kurang lebih 10 menit dan adonan tercampur rata.
- Tambahkan ragi instan, aduk hingga rata. Tutup adonan dengan serbet bersih dan diamkan selama 30 menit.
- Buka serbet, aduk sebentar adonan. Tambahkan telur, soda kue, sisa gula pasir, dan margarin yang sudah dilelehkan. Aduk hingga rata.
- Panaskan wajan anti lengket dengan diameter 12 cm. Tuang adonan sebanyak satu sendok sayur.
- Sebelum adonan mengeras, putar ujung sendok sayur dan tekan di pinggir adonan untuk memberi efek cekung tipis di pinggiran martabak manis.
- Tunggu hingga adonan berlubang dan berserat. Tutup adonan hingga matang. Angkat.
- Oles margarin di permukaan martabak manis. Taburi dengan meises cokelat, lalu lipat menjadi dua bagian.
- Sajikan selagi hangat dan masih empuk. Hmmm.., enaknya.
Bagaimana, mudah bukan cara membuatnya? Demikianlah update terbaru resep dan cara mudah membuat Martabak Manis Mini, semoga bermanfaat dan selamat mencoba! Nantikan juga resep-resep lainnya dari situs resep terbaru. [Wisnu Ramadhon – WartaSolo.com]