Memijat Bayi Dengan Kelembutan dan Kasih Sayang

memijat bayi dengan kasih sayang

Memijat Bayi Dengan Kelembutan dan Kasih Sayang. Seorang ahli kesehatan dari Australia dalam bukunya pijat bayi dijelaskan bahwa, pemijatan terhadap bayi yang dilakukan dengan penuh kelembutan dan kasih sayang dari orang tuanya tidak hanya membutuhkan kepuasan fisik semata, akan tetapi juga kepuasan emisional yang dapat mempererat ikatan batin serta menciptakan komunikasi yang akrab antara orang tua dengan anak-anaknya.

Bahkan dalam memijat bayi dapat menghilangkan ketegangan yang terjadi di antara bunda dan anak. Dan diharapkan dalam berinteraksi anak dengan bundanya ketika mau memijit hatus tepat waktunya apakah di pagi hari atau di malam hari sebelum bayi tidur nyenyak.

Baca Juga : Perbedaan ASI dan Susu Formula Yang Mendasar

Beberapa yang perlu diperhatikan sebelum memijat bayi :

  • Pilihlah waktu yang tepat untuk memijatnya
  • Pilih ruangan yang bersih dan tenang
  • Hindarkan dari kesibukan bunda seperti dering telepon, kopor yang belum dimatikan dan lain-lain
  • Lepaskan cincin, jam tangan gelang bunda yang mau memijat
  • Sipakan perlengkapan yang akan dibuat memijat bayi (baby oil, handuk, dll)

Dampak positif pemijatan secara fisik terhadap bayi :

  • Meningkatkan jumlah dan daya penghancur sel pembunuh alami dari system kekebalan tubuh
  • Mengubah gelombang otak secara positif
  • Merangsang pencernaan makanan dan memperlancar saluran kotoran
  • Memperbaiki peredaran darah dan pernafasan
  • Merangsang pertambahan berat badan
  • Menghilangkan depresi
  • Memperbaiki perkembangan dan koordinasi motorik si bayi

Hal yang dilarang sebelum memijat terhadap bayi :

  • Bayi yang tidak dalam keadaan sehat secara fisik atau psikologi/menangis
  • Memijat bayi secara langsung setelah bayi selesai makan
  • Membangunkan bayi khusus untuk melakukan pemijatan
  • Memijat bayi, pada saat bayi berontak
  • Memaksakan posisi pijat tertentu

Baca Juga : Pemulihan dan Perawatan Tubuh Pasca Melahirkan

Memijat sebenarnya sudah terbiasa sejak jaman nenek moyang kita, apalagi pada bayi yang memang sangat membutuhkannya. Dengan kasih sayang dan lemah lembut dalam memijatnya merupakan sebuah kesenangan dan bagian terpenting dalam memijat bayi. [YuQe-WartaSolo.com]