Penyebab Tumbuhnya Miom Pada Rahim
Penyebab Tumbuhnya Miom Pada Rahim. Miom merupakan pertumbuhan sel tumor di dalam atau di sekitar uterus (rahim) yang tidak bersifat kanker atau ganas. Miom dikenal juga dengan nama mioma, uteri fibroid, atau leiomioma. Miom berasal dari sel otot rahim yang mulai tumbuh secara abnormal. Pertumbuhan inilah yang akhirnya membentuk tumor jinak.
Sebagian wanita pernah memiliki miom dalam hidup mereka gejalanya pun juga berbeda-beda. Namun terkadang kondisi ini tidak diketahui oleh sebagian wanita yang mengalami karena tidak muncul gejala. Berikut gejala adanya miom pada rahim:
- Masa menstruasi menyakitkan atau berlebih.
- Rasa sakit atau nyeri pada bagian perut atau punggung bawah.
- Rasa tidak nyaman, bahkan sakit, saat berhubungan seksual.
- Sering buang air kecil.
- Mengalami konstipasi.
- Keguguran, mengalami kemandulan, atau bermasalah pada masa kehamilan (sangat jarang terjadi).
Penyebab tumbuhnya miom sendiri sangat banyak, berikut akan kita ulas beberapa penyebab miom muncul dalam rahim
Baca Juga: Kanker Rahim, Penyebab, Ciri dan Cara Mengatasi
Faktor Internal
terjadinya replikasi pada sel yang matidigantkan dengan sel yang baru. hal ini merupakan kesalahan genetikan dan merupakan faktor keturunan. Kesalahan ini dapat mengakibatkan kanker pada usia dini. jika seorang ibu mengidap miom uteri/rahim tidak semua anaknya mengidap, karena sel yang mengalami kesalahan genetik harus mengalami kerusakan dahulu sebelum menjadi sel kanker. Hanya saja individu pembawa sel genetik yang salah, lebih beresiko terkena kanker mioma dari pada yang tidak memiliki mutasi genetika yang salah.
Faktor Eksternal
faktor eksternal yang dapat merusak gen antara lain:
- virus
- polusi udara
- makanan
- radiasi
- semua bahan yang berasal dari bahan kimia, baik yang terdapat dalam makanan maupun bahan kimia yang terpolusi diudara
bahan kimia yang paling sering ditambahkan dalam makanan adalah pengawet, pewarna. cara memasak juga bisa mengubah menjadi senyawa berbahaya. Daging atau ikan yang dibakar terlalu gosong mengandung zat kimia seperti benzoa piren, amin hererosoklik, dioxin. kuman yang terdapat dalam makanan juga dapat menyebarkan racun. selain itu hormon progesteron dan hormon pertumbuhan juga mempengaruhi timbulnya miom.
Demikian penyebab terjadinya miom/mioma. selalu jaga kesehatan dengan menerapkan pola hidup sehat, makan-makanan sehat dan bergizi, olah raga teratut, dan cukup istirahat. semoga ulasan diatas bermanfaat. Simak Juga: Bahaya Makanan Mengandung MSG [YuQe-WartaSolo.com]