Inilah Manfaat Mandi Pagi dengan Air Dingin sebagai Metode Hidroterapi
Inilah Manfaat Mandi Pagi dengan Air Dingin sebagai Metode Hidroterapi. Berbagai khasiat dan kegunaan mandi di pagi hari menggunakan air dingin bermanfaat untuk metode hidroterapi yang berguna bagi kesehatan. Dikutip dari laman AloDokter.com, mandi dengan air dingin adalah salah satu metode hidroterapi. Pengaplikasian kegiatan ini bisa dilakukan secara rutin tiap pagi hari. Penelitian menunjukkan bahwa manfaat mandi pagi dengan air dingin dapat membantu mengurangi depresi.
Sebelum membahas tentang manfaat mandi pagi dengan air dingin selengkapnya, ada baiknya untuk mengenal makna hidroterapi dan depresi. Apakah Hidroterapi itu? Hidroterapi adalah sistem pengobatan yang menggunakan media air termasuk salah satu jenis naturopati. Naturopati adalah sistem pengobatan menggunakan metode-metode alami untuk memulihkan kesehatan. Air digunakan karena salah satu sifatnya yang menguntungkan dianggap mampu menyembuhkan berbagai penyakit sekaligus menjaga kesehatan.Kegiatan relaksasi juga kerap menggunakan air.
Apakah Depresi itu? Depresi merupakan perasaan tertekan dan sedih yang berlangsung secara berkepanjangan sehingga penderita tidak bisa menjalani aktivitas secara normal. Perasaan tertekan ini kemungkinan adalah reaksi akibat seseorang yang merasa tidak berdaya, putus asa, ditinggalkan, sedang berjuang menghadapi kehidupan yang keras, atau perasaan-perasaan negatif lainnya.
BACA JUGA: TIPS MENGHADAPI EQUINOX AGAR SUHU TUBUH TETAP TERJAGA, SEGER DAN ADEM!
Beberapa gejala orang yang mengalami depresi adalah kehilangan semangat, kelelahan, merasa tidak berharga, cemas berlebihan, sedih, pesimis, dan memiliki perasaan ingin bunuh diri.
Manfaat Mandi Pagi dengan Air Dingin
Menurut penelitian, mandi pagi dengan air dingin memiliki banyak manfaat. Mandi pagi dengan air dingin tiap hari dapat memberikan efek baik terhadap gejala-gejala depresi seperti berikut ini.
- Kehilangan energi yang terjadi hampir tiap hari.
- Penurunan berat badan, meski tidak menjalani diet.
- Suasana hati yang tertekan.
- Penurunan nafsu makan.
- Hipersomnia atau rasa kantuk berlebihan setiap hari.
- Merasa nyeri tiap hari.
- Kehilangan kemampuan untuk berpikir.
Memulai hari dengan olahraga air, seperti renang di pagi hari juga mungkin bermanfaat dalam mengatasi kesedihan. Pada dasarnya, latihan pernapasan dan gerakan pengulangan yang dilakukan saat berenang terlihat seperti melakukan gerakan meditasi.
Terapi air dingin cocok dipilih untuk mengatasi depresi karena ditengarai dapat mengirimkan impuls listrik yang ideal ke otak melalui syaraf-syaraf tepi. Hal ini karena air dingin dianggap dapat berfungsi selayaknya terapi kejut listrik pada otak. Selain itu, dibandingkan reseptor hangat, kulit tubuh memiliki reseptor terhadap hawa dingin dengan jumlah 3-10 kali lebih banyak. Kecepatan perpindahan suhu melalui air dapat mencapai 30 kali lebih cepat dibandingkan melalui udara. Maka dari itu, peneliti lebih memilih air dingin sebagai bahan terapi depresi. BACA JUGA: Daftar Buah Yang Harus Dihindari Oleh Ibu Hamil.
Jika ingin mencoba metode hidroterapi, Anda dapat berendam di dalam air dingin atau mandi seperti biasa. Yang perlu Anda ingat bahwa suhu air harus disesuaikan dengan kemampuan tubuh. Jangan sampai air terlalu dingin sebab bisa berdampak menurunkan suhu otak, sehingga justru ada kemungkinan dapat meningkatkan gejala depresi.
Anda dapat mengambil manfaat mandi pagi dengan air dingin tiap hari agar kesehatan tetap terjaga. Lakukan juga olahraga di pagi hari, sebab, melakukan aktivitas fisik di pagi hari dapat menjadi pembuka hari yang membuat Anda lebih semangat. [Nailah Azka – WartaSolo.com]