Jus Wortel Apel, Minuman Sehat Saat Diet Mampu Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat

jus apel wortel

Jus Wortel Apel, Minuman Sehat Saat Diet Mampu Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat. Sering mengkonsumsi jus buah maupun sayuran diakui banyak orang dapat membantu menurunkan berat tubuh dengan cepat. Namun jangan sampai melewatkan asupan zat gizi lain seperti karbohidrat, asam folat maupun zat besi karena orang yang melakukan program diet beresiko mengalami masalah anemia atau kurang darah. Pastikan anda menjauhi makanan cepat saji, minuman bersoda serta junk food.

Agar badan langsing dengan cepat, lakukan program detoksifikasi selama tiga hari berturut-turut. Gunanya untuk membersihkan kotoran serta racun-racun yang terpendam dalam tubuh. Caranya dengan meminum aneka jus khusus untuk detoks.

Memang semua jenis buah-buahan serta sayuran sangat baik dikonsumsi karena kaya akan vitamin, serat, karbohidrat kompleks termasuk mineral. Namun demikian, macam-macam sayur dan buah yang baik untuk diet yaitu tomat, wortel, apel, jeruk, pepaya, beetroot, pir, pisang alpukat, nanas serta buah mangga. Semua bahan-bahan tersebut memiliki kandungan gizi nutrisi paling cocok untuk melangsingkan tubuh secara cepat, aman tentunya sehat. Baca Juga: Jus Sawi, Mentimun, Pir, Menurunkan Berat Badan Dalam Hitungan Hari.

Berikut Cara Membuat Jus Apel Wortel, minuman sehat dikala sehat karena mampu menurunkan berat badan anda dengan cepat dan sehat.

Bahan-bahan

5 buah wortel

1 buah apel hijau atau merah

1/2 mentimun

1/2 buah bit

1 batang seledri

Cara Membuat Jus Apel Wortel

Kupas Wortel dan Apel (semua bahan cuci hingga bersih)

Masukkan semua bahan kedalam blender, proses hingga halus

Tuang jus ke dalam gelas

Jus siap untuk disajikan

Demikian Cara Membuat Jus Apel Wortel Dengan Cepat, mudah dan menyehatkan. Semoga ulasan diatas bermanfaat bagi anda yang sedang menurunkan berat badan. Baca Juga: Jus Tomat Mentimun Mampu Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat serta Jus Pisang Strawbery Turunkan Berat Badan Dalam Hitungan Hari [YuQe-WartaSolo.com]