Cara Cepat Mengobati Wasir Tanpa Harus Operasi

Cara Cepat Mengobati Wasir Tanpa Harus Operasi

Cara Cepat Mengobati Wasir Tanpa Harus Operasi. Apakah anda mempunyai keluhan dengan susah buang air besar? pernahkah anda terlintas dengan penyakit wasir?. Wasir, ambeien, hemorhoid merupakan peradangan atau pembengkakan pada saluran anus.

Rasa yang begitu menyakitkan ketika digunakan untuk melakukan BAB serta keluarnya darah menjadi tanda awal terjadinya wasir. Wasir bisa menyerang siapa saja, namun kebiasaan yang buruk akan memperparah wasir/ ambeien.

Orang yang lebih banyak menghabiskan waktunya untuk duduk lebih besar terkena ambeien. Tidak hanya itu saja pola makan yang tidak seimbang juga dapat memicu terjadinya wasir. Faktor lain yang memicu terjadinya wasir antara lain kehamilan, mengejan saat BAB, perubahan hormon, mengangkat beban berat, besitas, serta riwayat keluarga yang mengalami wasir.

Wasir sendiri dibedakan menjadi dua yaitu wasir eksternal, wasir yang berasal dari anus dan wasir internal wasir yang berasal dari rektum. Wasir lebih sering dialami oleh orang yang lanjut usia. Namun bagi anda yang masih muda bahkan anak-anak juga perlu waspada karena wasir tidak memandang laki-laki atau perempuan, anak ataupun dewasa. Kebiasaan yang buruk akan menyebabkan wasir seperti yang sudah diulas diatas.

Bagi anda yang belum mengetahui tanda-tanda awal wasir sebaiknya simak ulasan berikut: BAB terasa keras dan tidak puas, berdarah ketika BAB, terasa sakit ketika BAB, kemerahan, nyeri, gatal diarea anus.

Cara Cepat Mengobati Wasir

Cara mengobati wasir memang sangat beragam bagi anda yang takut melalui pengangkatan anda bisa menggunakan bahan alami untuk menghilangkan wasir. Bahan alami yang mempunyai khasiat untuk menyembuhkan ambeian sangatlah banyak diantaranya bawang putih, cuka apel, lada hitam, mengkonsumsi makanan kaya serat dan masih banyak lagi. Kali ini kita akan mengulas mengenai cara menyembuhkan wasir dengan menggunakan cuka apel.

Cuka Apel

Untuk cara mengobati wasir, salah satu yang terbaik adalah dengan menggunakan cuka apel. Kemampuan astringent di dalamnya membantu mengecilkan pembuluh darah yang membesar serta memberikan kelegaan dari pembengkakan dan iritasi.

Simak Juga:

Cuka apel dapat digunakan dalam cara mengobati ambeien jenis internal maupun eksternal. Namun pastikan Anda selalu gunakan cuka apel yang jenis raw dan unfiltered untuk hasil terbaik.

  • Untuk penggunaan luar, larutkan cuka apel dengan mencampurnya dengan air dalam jumlah sama. Celupkan bola kapas ke dalamnya, lalu oleskan secara perlahan ke wasir. Setelah kering, oleskan minyak kelapa atau minyak jarak ke area tersebut. Lakukan ini sekali sehari.
  • Cara lainnya, Anda bisa menambahkan ½ gelas cuka apel ke dalam baskom lalu rendamlah ambeien di dalamnya selama 10 – 20 menit, dua kali sehari.
  • Untuk menyembuhkan dari dalam, campurkan 1 sdm cuka apel ke segelas air dan minumlah larutan ini 1 – 2 kali sehari.

Sangat mudah dan tanpa harus dengan pengangkatan, asalkan telaten dalam mengobati InsyaAllah wasir akan mengecil dan sembuh dengan sendirinya. Semoga ulasan diatas bermnfaat. [Yuni Hastuti – WartaSolo.com]