5 Tips Pemasangan Rumput Futsal Sintetis agar Mendapatkan Hasil Terbaik
Dewasa ini penggunaan rumput futsal sintetis ternyata sudah banyak digemari dan dipilih dibandingkan dengan penggunaan rumput alami. Di samping harga rumput sintetis futsal yang terjangkau, mudah dalam perawatan, dan juga berbagai kelebihan lainnya, cara pemasangannya pun cukup mudah.
Menariknya lagi, rumput futsal sintetis itu bisa digunakan baik untuk lapangan indoor (di dalam ruangan), maupun untuk kebutuhan outdoor (luar ruangan)
Tips Pemasangan Rumput Futsal Sintetis
Berikut ini adalah langkah dan tips bagaimana memasang rumput futsal sintetis untuk mendapatkan hasil yang terbaik.
1. Ketahui Luas Area yang Hendak Dipasangi Rumput Sintetis
Langkah pertama yang sangat penting ketika Anda hendak memasang rumput futsal sintetis adalah mengukur luas area yang akan dipasangi. Hal ini akan sangat memudahkan Anda dalam menentukan seberapa jumlah atau ukuran rumput sintetis yang perlu Anda beli, sesuai dengan area yang telah diukur.
Untuk menghindari kekurangan atau sedikit kesalahan dalam pengukuran, ada baiknya jika Anda membeli rumput futsal sintetis dilebihkan sedikit dari ukuran aslinya. Selain itu, tindahan antisipasi ini juga akan sangat berguna jika saja nanti terjadi kesalahan dalam pemotongan.
2. Permukaan Lantai Lapangan yang Rata
Setelah Anda mendapatkan rumput sintetis, maka Anda harus memastikan bahwa lantai yang akan dipasangi sudah benar-benar rata. Hal ini bertujuan agar rumput futsal sintetis tersebut dapat terpasang degan baik dan tidak bergelombang. Akan menjadi sangat sempurna ketika lantainya sudah disemen sehingga lebih mudah mendapatkan permukaan yang rata.
3. Bersihkan Permukaan Lantai dari Debu & Kotoran
Selain harus benar-benar rata, pastkan juga permukaannya juga bersih dan terbebas dari debu dan segala macam kotoran. Di samping itu, permukaan lantai yang hendak Anda pasangi rumput sintetis juga harus benar-benar kering. Hal ini akan sangat berguna ketika Anda berencana memasangnya dengan menggunakan lem.
4. Hamparkan Rumput Sintetis sesuai Posisinya
Setelah Anda pastikan permukaan lantai dan bagian belakang rumput sintetis bersih dan kering, maka saatnya Anda memposisikannya di permukaan lantai untuk ditata. Pastikan Anda mengatur posisinya dengan baik dan benar sesuai dengan kebutuhan lantai lapangan futsal yang Anda miliki. Jangan sampai ada bagian yang bergelombang.
Setelah rumput futsal sintetis tersebut tertata dan terhampar dengan baik, jangan buru-buru Anda tempelkan. Namun diamkan dahulu kira-kira selama 3 – 5 jam. Hal ini perlu Anda lakukan dalam rangka jaga-jaga seandainya saja nanti terjadi pemuaian sehingga ukuran rumput futsal menjadi memanjang dan perlu Anda kurangi dengan cara memotongnya. Atau justru sebaliknya ukurannya mengecil sehingga harus Anda sesuaikan agar pas dengan ukuran lapangan.
5. Tempelkan Rumput Sintetis dengan Sempurna
Setelah rumput sintetis tertata dengan sempurna dan Anda merasa sangat yain, maka saatnya Anda menempelkannya secara permanen. Untuk penggunaan rumput sintetis pada lapangan futsal indoor (dalam ruangan), maka Anda bisa merekatkannya menggunakan lem.
Namun jika penggunaannya untuk kebutuhan outdoor (luar ruangan), maka pemasangan rumput sintetis tersebut bisa menggunakan paku. Pastikan Anda menggunakan paku baja yang sesuai, dan memasangnya dengan jarak 30 cm x 30 cm sehingga hasil pemasangannya nanti bisa sempurna.
Itulah beberapa tips dalam memasang rumput sintetis untuk kebutuhan lapangan futsal, baik indoor maupun outdoor. Jika Anda masih ragu dan bingung di mana membeli rumput futsal sintetis yang berkualitas bagus serta bagaimana cara memasangnya, Anda bisa mempercayakan semuanya kepada Raga Sport Flooring.