Inilah 8 Tips Meningkatkan Daya Tahan Tubuh yang Perlu Diketahui

Inilah Tips Meningkatkan Daya Tahan Tubuh yang Perlu Diketahui

Datangnya musim pancaroba umumnya akan membuat tubuh menjadi tidak stabil dan lebih mudah terserang berbagai penyakit. Selama musim yang tidak menentu seperti sekarang ini menjaga dan meningkatkan saya tahan tubuh adalah hal utama yang harus selalu dilakukan.

Daya tahan tubuh atau sering juga disebut dengan imunitas adalah sebuah sistem alami dalam tubuh untuk menjaga tubuh agar tetap sehat. Sistem imun terdiri dari sekelompok sel-sel darah putih, protein, jaringan tubuh, dan organ-organ memegang peranan sebagai sistem pertahanan tubuh dari organisme dan zat dari luar tubuh yang dapat menimbulkan penyakit.

Sistem ini bekerja dengan cara menyerang organisme seperti virus dan bakteri dan juga zat asing lain yang masuk ke dalam tubuh. Sistem ini akan bereaksi jika ancaman yang masuk dianggap dapat mengganggu kesehatan tubuh Anda.  Sistem ini bekerja tanpa disadari, namun adakalanya produksi sel darah putih menurun sehingga Anda lebih mudah jatuh sakit.

Tips & Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Tips dan Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Telah diketahui bahwa sistem daya tahan tubuh dapat menurun jika ada gangguan. Kebalikannya, daya tahan tubuh ini pun sejatinya juga bisa Anda tingkatkan. Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh:

1. Menjaga pola Makan

Agar daya tahan tubuh kuat, Anda perlu menjaga pola makan. Kebanyakan orang menjaga makan hanya untuk menjaga berat badan atau terhindar dari penyakit kronis. Namun perlu diketahui juga manfaat makanan untuk daya tahan tubuh, agar daya tahan tubuh meningkat, Anda harus mengonsumsi makanan kaya nutrisi dengan kandungan gizi yang seimbang.

2. Berjemur

Cara yang kedua adalah dengan berjemur. Sinar matahari pagi sangat bermanfaat karena akan mengaktivasi vitamin D dalam tubuh, yang kemudian akan merangsang sistem imun untuk memproduksi lebih banyak sel kekebalan. Anda cukup berjemur setidaknya 3 kali selama kurang lebih 15 menit dalam seminggu sebelum pukul 10 pagi.

3. Rutin Berolahraga

Tubuh manusia dibuat untuk aktif bergerak, tidak hanya melenturkan otot dan menguatkan tulang, terdapat pula pentingnya olahraga untuk daya tahan tubuh.

Dengan rutin melakukan olahraga, maka sistem daya tahan tubuh juga akan lebih aktif memproduksi sel imun. Dengan berolahraga sel imun juga akan tersebar merata diseluruh tubuh, karena sirkulasi darah dan juga getah bening dalam tubuh lebih lancar.

4. Istirahat dengan Cukup

Ketika Anda tidur malam dengan nyenyak, tubuh banyak memproduksi hormorn-hormon yang sifatnya menenangkan. Hormon-hormon ini akan menjaga dan memperkuat daya tahan tubuh Anda. Pastikan kebutuhan tidur Anda tercukupi, yaitu seAndar 6 – 8 jam dalam sehari.

5. Menjaga Tubuh dari Bahaya Radikal Bebas

Radikal bebas dapat menurunkan daya tahan tubuh. Untuk meningkatkan daya tahan tubuh sebaiknya Anda menghindari sumber radikal bebas dengan cara tidak merokok, tidak mengonsumsi alkohol, mengurangi gorangan, meminimalisir  paparan bahan kimia beracun seperti pestisida dan polusi udara.

6. Menjaga Berat Badan

Dengan memiliki berat badan yang ideal, maka metabolisme tubuh akan berlangsung dengan baik dan benar. Termasuk sistem imun dalam tubuh. Obesitas atau terlalu kurus dapat melemahkan daya tahan tubuh dan membuat tubuh lebih mudah sakit.

7. Mengelola Stress

Stress disebabhkan oleh banyak faktor, terutama faktor eksternal. Namun dampaknya sampai ke dalam tubuh termasuk menurunkan daya tahan tubuh. Mengelola stress adalah hal yang sangat penting agar daya tahan tubuh tetap kuat. Lakukan hal menyenangkan atau mengobrol dengan seseorang termasuk cara mengelola stress.

8. Mengonsumsi Suplemen

Nutrisi dari makanan memang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Namun karena banyak faktor lain seperti usia dan juga kesibukan, banyak orang tidak bisa mencukupi nutrisi untuk meningkatkan daya tahan.

Dalam kondisi ini Anda membutuhkan bantuan berupa suplemen untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Adapun suplemen yang bisa Anda minum, pilihlah yang mengandung vitamin C, D serta Zinc, misalnya saja Redoxon.