Inilah Rekomendasi Olahraga di Rumah untuk Anda yang Sedang Haid

Inilah Rekomendasi Olahraga di Rumah untuk Anda yang Sedang Haid

Ada beragam jenis olahraga di rumah yang bisa Anda lakukan, sekalipun Anda sedang mengalami menstruasi atau haid. Sehingga tidak alasan untuk malas gerak dan tidak berolahraga ketika Anda sedang menstruasi atau datang bulan.

Nyatanya, olahraga saat haid terbukti membantu dalam mengendalikan perdarahan menstruasi yang berat. Selain itu, olahraga juga dapat mengurangi gejala PMS, mulai dari kram perut, pusing, mual hingga nyeri punggung.

Bahkan, olahraga juga dapat meningkatkan hormon endorfin, sehingga akan mengurangi rasa sakit dan nyeri di perut saat haid. Di samping itu juga dapat menurunkan tingkat stres dan meminimalisir terjadinya mood swing.

Beragam Jenis Olahraga di Rumah saat Menstruasi

Meski demikian, Anda tidak boleh melakukan olahraga secara sembarangan pada saat Anda sedang haid. Selain memilih jenis olahraga yang tepat, Anda juga harus memperhatikan durasinya dan tidak boleh memaksakan diri.

Berikut ini adalah beberapa jenis olahraga ringan yang bisa Anda lakukan di rumah saat sedang menstruasi.

1. Pilates

Jenis olahraga yang bisa dilakukan saat Anda haid adalah pilates. Olahraga ringan yang satu ini akan menjadikan tubuh Anda lebih rileks. Selain itu, gerakan pada pilates sebagian di antaranya berfokus kepada otot dasar panggul, sehingga dapat meminimalisir rasa nyeri dan tidak nyaman yang terjadi selama masa haid.

2. Zumba

Olahraga ringan yang bisa dilakukan saat menstruasi yang berikutnya adalah zumba. Olahraga zomba nyatanya tidak hanya akan membantu dalam membakar kalori saja. Namun lebih dari itu, olahraga yang satu ini juga membantu dalam meregangkan otot-otot tubuh, sehingga dapat mengurangi rasa nyeri dan kram perut saat menstruasi.

3. Yoga

Seperti halnya pilates, yoga juga menjadi pilihan olahraga yang tepat untuk dilakukan di saat Anda sedang haid atau menstruasi. Pasalnya, dengan melakukan yoga, tubuh Anda juga merasa lebih rileks, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kram perut, nyeri di punggung dan payudara, sakit akibat nyeri di otot dan sendi, serta kelelahan.

Hal itu disebabkan sebagian besar gerakan pada yoga membuat otot tubuh meregang, bahkan hingga otot panggul. Selain itu, pada yoga juga terdapat teknik pernapasan yang membantu dalam mengendurkan otot-otot tubuh. Maka tidak mengejutkan jika olahraga yang satu ini dapat membuat tubuh Anda lebih santai dan rileks, serta meredakan nyeri akibat kram perut di saat menstruasi.

Meski demikian, jangan memaksakan diri untuk melakukan gerakan yoga yang dirasa sulit. Selain itu juga jangan terlalu lama durasinya saat anda beryoga, cukup 30 hingga 45 menit setiap harinya.

4. Latihan Angkat Beban

Jenis olahraga di rumah yang boleh Anda lakukan pada saat menstruasi adalah latihan angkat beban. Jika Anda malas atau bosan untuk melakukan pilates, zumba ataupun yoga, maka Anda bisa memilih latihan angkat beban.

Pastikan Anda menggunakan beban yang ringan, dan jangan memaksakan diri untuk mengangkat beban yang terlalu berat.

Demikianlah beberapa jenis olahraga di rumah yang bisa dilakukan saat anda sedang mengalami menstruasi. Selain itu, Anda juga bisa tetap bererak dengan cara jalan-jalan di dalam rumah hingga ke teras.

Bahkan, kegiatan bersih-bersih rumah juga bisa menjadi pilihan yang tepat jika Anda bingung harus melakukan jenis olahraga yang mana. Dengan tetap bergerak aktif, peredaran darah Anda akan tetap lancar. Selain itu juga bisa membantu dalam mengurangi rasa nyeri haid, serta menghindari stres akibat terlalu banyak berdiam diri tanpa melakukan aktivitas apapun.