Spot Foto Instagramable di Kota Lama Semarang

Spot Foto Instagramable di Kota Lama Semarang

Kawasan kota tua memang memiliki daya tarik tersendiri untuk berwisata. Salah satu kawasan kota tua ada di kota Semarang, Jawa Tengah. Kawasan ini dipenuhi bangunan-bangunan dengan arsitekstur kuno khas era kolonial. Selain arsitekturnya yang unik juga menyimpan sejarah yang panjang.

Kota Lama Semarang berlokasi di Jalan Letjen Suprapto, Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang. Kamu bisa mengelilingi kawasan Kota Lama Semarang dengan bejalan kaki, sepeda maupun kendaraan bermotor. Untuk memasuki kawasan ini tidak dipungut biaya sama sekali. Tetapi untuk menikmati fasilitasnya kamu perlu membayar, misalnya untuk menyewa sepeda ontel dan lainnya.

Jika kamu sedang berada di Semarang tak ada salahnya menyempatkan berwisata ke Kota Lama ini untuk sekedar berjalan-jalan dan mengambil foto-foto yang instagramable. Berikut beberapa spot foto Instagramable di kawasan Kota Lama Semarang.

1. Gereja Blenduk dan Taman Srigunting

Lokasi ini menjadi tempat favorit untuk berfoto karena gerejanya memiliki bentuk atap yang unik, seperti mengikuti desain dari kubah St Peters Basilica di Roma. Gereja tertua ini dibangun pada masa Pemerintahan Belanda yaitu tahun 1753. Arsitekturnya yang bernuansa kolonialisme menjadi daya tarik tersendiri.

2. Semarang Contemporary Art Gallery

Kemudian ada bangunan bersejarah dua lantai yang dijadikan sebagai tempat galeri seni kontemporer, yaitu Semarang Contemporary Art Gallery. Karya seni yang ditampilkan adalah karya abstrak yang menggambarkan hubungan antara manusia dan alam semesta. Karya seni beragam berupa lukisan, patung, sketsa, hingga karya seni lainnya.

3. Aneka Kafe Bernuansa Klasik

Kamu bisa berkunjung ke sejumlah kafe yang bernuansa klasik disekitar kota lama ini. Tak hanya bisa mencicipi kuliner, kamu juga bisa berfoto dengan latar bangunan cafe yang eksotis.

4. Gedung Marba

Lalu ada Gedung Marba yang juga menjadi spot favorit wisatawan maupun fotografer. Bangunan ini memiliki arsitektur bergaya kolinialis dan vintage. Meskipun terlihat tua tetapi bangunan ini berdiri kokoh. Dengan warnanya yang merah dan bertinggi dua lantai, bangunan ini mudah ditemukan dan mudah menarik perhatian.

5. Akar Pohon Merambat

Selanjutnya ada spot foto yang sangat unik, yaitu akar pohon merambat. Lokasi yang disebut sebagai Rumah Akar berada di depan Gedung Monod Diephuis, Jalan Kepodang, tidak jauh dari Gereja Blenduk.  Lokasi foto Instagramable ini berupa tembok terkelupas, jendela kayu besar, dan diselimuti akar pohon raksasa merambat. Kondisi bangunan seperti itu justru membuatnya terlihat estetik dan jauh dari kesan horor.

Berwisata ke Semarang juga bisa sangat seru dengan menggunakan bus loh. Kamu juga tak perlu repot membeli tiket bus dengan mengantri, karena saat ini sudah ada Pegipegi. Kamu bisa membeli tiket bus sesuai destinasi dan jadwal keberangkatan yang kamu inginkan. Pegipegi jual tiket bus dadakan juga loh, jadi untuk kamu yang mendadak harus bepergian dengan bus bisa segera membeli tiketnya di aplikasi Pegipegi.

Segera install aplikasi Pegipegi dan nikmati berbagai wahana liburan terpopuler di Semarang dengan lebih seru dan menyenangkan.