Khasiat Daun Pegagan Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

khasiat daun pegagan untuk kesehatan dan kecantikan

Khasiat Daun Pegagan Untuk Kesehatan Dan Kecantikan. Manfaat Daun Pegagan Ini Memang sangat Banyak Dan Daun ini Memang Sering Digunakan Sebagai Bahan Ramuan Tradisional Yang Sangat Ampuh Untuk Menyembuhkan Aneka macam Penyakit Baik Sakit Ringan Maupun Obat Penyakit Kronis. Beberapa Sakit Yang Sering Sembuh Dengan Daun Pegagan Ini Adalah Kulit,Kesuburan,Jerawat,Kecerdasan Otak Anak,Ibu Hamil Dan Kecantikan Wanita Lainya

Menurut asal-usulnya, tanaman ini berasal dari Asia Tropik dan tersebar ke wilayah Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Hampir diseluruh pelosok negeri tanaman ini dikenal dengan berbagai sebutan nama lokal, antara lain antanan, pegagan, kerok batok, panegowang (Jawa); antanan gede (Sunda); kos tekosan (Madura); pagaga (Makasar); dau tungke (Bugis); kori-kori (Halmahera); dan koloti manora( Ternate). Meskipun dengan nama yang bebeda ditiap daerah tapi tidak mengurangi manfaat dari daun peganggang. Pegagan cepat beradaptasi dengan tanah yang agak lembab, sekaligus mendapat cukup sinar matahari.Oleh karena itu, tanaman ini sering ditemukan tumbuh dengan subur di padang rumput, di pinggir selokan, dan empang-empang sawah. Pegagan termasuk tanaman herba menahun. Tumbuh menjalar pada tanah sehingga sering digunakan sebagai tanaman penutup tanah.Ia tumbuh dengan baik pada lingkungan yang sesuai dan tidak membutuhkan perawatan khusus.Tanaman ini dapat diperbanyak secara vegetative dengan stolon-stolonnya.

Inilah 7 Khasiat Manfaat Daun Pegagan Untuk Kesehatan dan Kecantikan

  1. Manfaat Daun Pegagan Untuk Sakit Tipes

Dengan cara menyiapakan dan meramu bahan seperti 1 genggam daun pegagan, ½ genggam daun jintan dan 5 batang tapak liman, semua bahan tersebut dicuci bersih dan dikukus untuk diambil airnya, ditambah dengan 1 sendok makan madu lalu diminum. Itu akan berkhasiat untuk mengobati Tipes.

  1. Khasiat daun Pegagan Sebagai obat Maagh Dan Kembung

Bila melakukan cara seperti ini : siapkan 5 gram pegagan, 1 gram pupus pepaya, 7 gram adas, 3 gram jinten, 5 gram kencur (diparut), 5 gram sembung, 6 gram daun pooh, 5 gram pulosari, 2 gram ketumbar, dan 10 gram falerian. Semua bahan direbus dengan 500 ml air dan diminum untuk 1 hari. Akan berguna untuk mengobati Sakit Maag dan Kembung pada perut Anda.

  1. Sebagai Obat Sariawan Disentri dan Masalah Usus

Bila ingin mencoba ramuan untuk sariawan, disentri dan masalah usus dengan komposisi : 2 genggam pegagan segar, 1 jari rimpang kunyit, 1 sendok teh rasuk angin (serbuk), 9 butir ketumbar, 110 ml air, ditumbuk, tambahkan air, dan disaring. Dididihkan dan minum 1 kali sehari 100 ml selama 7 hari. Dapat berfungsi menyembuhkan sariawan pada usus dan disentri

  1. Manfaat Daun Pegagan Sebagai Obat Asma Ampuh

Dapat mengobati Asma serta Batuk dengan cara meramu bahan sebagai berikut : 2 genggam pegagan segar dan air secukupnya ditumbuk dan diperas untuk diambil airnya, diminum 1 kali sehari 1/4 cangkir selama 14 hari.

  1. Khasiat Pegagan Untuk Obat Demam dan nafsu makan

Berkhasiat menyembuhkan Demam dan dapat menambah nafsu makan yaitu dengan cara : 5 gram pegagan diseduh dengan air secukupnya, ditumbuk dan diperas sebagai pengganti air teh.

  1. Khasiat daun Pegagan Untuk Obat Sakit Kepala

Saat mengalami Sakit Kepala, Anda cukup menyiapkan : 1 genggam daun pegagan dan seujung sendok makan jintan direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih hingga tinggal ½ gelas, disaring dan ditambah dengan 1 sendok makan madu, kemudian diminum untuk menyembuhkannya.

  1. Daun Pegagan Untuk Obat Ayan dan Lainya

Sangat Mujarab untuk mengobati Ayan dengan cara :Daun pegagan kering dan gula aren secukupnya, lalu ditumbuk halus kemudian diambil 1 sendok dan dicampur dengan gula aren secukupnya. Kedua bahan tersebut diseduh dengan 1 gelas air panas (masak), disaring dan diminum, diulangi secara teratur.

Demikian rahasia khasiat daun pegagan, yang mungkin selama ini hanya diliat sebelah mata atau sebagai daun yang tak bermanfaat dan tak berguna. Tentu setelah ini, Anda akan semakin gemar melindungi tanaman ini atau mungkin mulai bercocok tanam. Ramuan herbal belakangan banyak diincar masyarakan lantaran tidak ada indikasi atau alergi bila kita mengkonsumsinya. [Yuni – WartaSolo.com]